Posted by : Unknown Kamis, 12 Oktober 2017

Light Novel? Apa Itu? Light novel adalah novel yang ditujukan untuk kalangan muda yang muncul pada tahun 1970-an. Awalnya light novel juga dikenal dengan nama "novel remaja" dan "novel fantasi", namun beberapa tahun ini disebut sebagai light novel karena keunikannya. Jenis novel yang juga dikenal dengan nama "ranobe" (singkatan dari raito noberu, ejaan bahasa Jepang untuk light novel) ini digemari oleh remaja SMP-SMA hingga orang dewasa. Contoh light novel yang dijual di Jepang Menurut terjemahan secara harfiah, light novel memili arti "novel ringan". Tentu saja "ringan" ini bukan merujuk pada berat bukunya. Maksud kata ringan di sini adalah ringan dibaca karena ditulis dengan kalimat yang mudah dipahami. Lahir pada tahun 70-an, light novel adalah jenis novel yang baru. Ada berbagai teori tentang definisi dan pengelompokannya. Belum ada kesepakatan mengenai apa yang menjadi standar dari light novel. Sebenarnya apa sih yang baru dari light novel ini? Yang Baru dari Light Novel Light novel memiliki ciri-ciri yang tidak ada pada jenis novel lain, yaitu: Umumnya ditulis dengan target pembaca remaja SMP-SMA. Kebanyakan memiliki beberapa unsur seperti fantasi, fiksi ilmiah, petualangan, dan percintaan. Memiliki ilustrasi dengan gaya komik di bagian sampul dan isi. Kalimat percakapan lebih banyak daripada kalimat lain. Tokoh-tokoh utama adalah pemuda-pemudi di bawah 20 tahun. Hampir seluruh light novel memiliki ciri-ciri ke 3, 4, dan 5. Tiga hal ini dapat disebut sebagai ciri khas dari light novel. Light novel yang populer di Jepang "Serial Haruhi Suzumiya". Serial ini telah diterjemahkan antara lain ke dalam bahasa Inggris, Cina, Prancis dan diterbitkan di 13 negara. Kalimat percakapan di dalam light novel lebih banyak dibandingkan novel pada umumnya. Oleh karena itu, membaca light novel seperti membaca komik. Apalagi, light novel juga menggunakan ilustrasi sehingga gambaran karakter dan jalan cerita mudah dipahami. Light novel telah dibuat sedemikian rupa untuk menarik orang-orang yang tidak begitu suka novel maupun hanya suka membaca komik. Jadilah bacaan yang ringan seperti komik. Novel semacam ini memang khas Jepang yang merupakan negeri komik. Pengumuman lomba menulis light novel Penerbit light novel menggelar lomba setiap tahun untuk mencari penulis baru

{ 2 komentar... read them below or Comment }

- Copyright © Yodama - Hatsune Miku - Powered by Blogger - Designed by Johanes Djogan -